Berislam itu bukan sekadar menyatakan dua kalimat syahadat sehingga memiliki (to have) identitas diri sebagai Muslim, tetapi juga menghendaki proses dinamis untuk menjadi (to be) Muslim yang saleh: bervisi, berpikir, bersikap, dan berperilaku Islami.
Salah satu kunci sukses umat terbaik adalah etos fastabiqul khairat (berlomba-lomba dalam kebaikan). “Dan setiap umat mempunyai kiblat yang dia menghadap kepadanya. Maka berlomba-lombalah kamu dalam kebaikan. Di mana saja kamu berada, pasti Allah akan mengumpulkan kamu semuanya. Sungguh, Allah Mahakuasa atas segala sesuatu.” (QS al-Baqarah [2]: 148).
No comments:
Post a Comment